Musabaqah Tilawatil Qur’an ke – 7 Dan Festival Qasidah ke – 5 Tingkat Kabupaten Sukamara Tahun 2016

Musabaqah Tilawatil Qur’an ke – 7
Dan Festival Qasidah ke – 5
Tingkat Kabupaten Sukamara Tahun 2016
(Sumber : http://www.sukamarakab.go.id/artikel-284-musabaqah-tilawatil-qur%E2%80%99an--ke-%E2%80%93-7--dan-festival-qasidah-ke-%E2%80%93-5-tingkat-kabupaten-sukamara-tah.html)
Musabaqah Tilawatil Qur’an  ke – 7  dan Festival Qasidah ke – 5 tingkat Kabupaten Sukamara tahun 2016 di selenggarakan di  Kecamatan Pantai Lunci tepatnya Desa Cabang Barat. Sabtu, 30 April 2016 Pukul 19.30 Wib Lokasi Lapangan Ceria.Acara Musabaqah Tilawatil Qur’an  Ke – 7  Dan Festival Qasidah Ke – 5 Tingkat Kabupaten Sukamara Tahun 2016 ini dihadiri langsung oleh Bupati Sukamara H Ahmad Dirman,Wakil Bupati Sukamara H Windu Subagio;Ketua, Ketua DPRD Kabupaten Sukamara Edy Alrusnadi ;Sekretaris Daerah Kabupaten  Sukamara H Sumantri Hari Wibowo,Wakapolres Sukamara Kompol Yoyo,Perwira Penghubung 1014 Pangkalan Bun Sugiyono; Ketua Lasqi Kabupaten Sukamara; Para Pemuka Agama, Para Kepala SKPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sukamara;Para Dewan Hakim Mtq ke – 7 dan Dewan Juri Festival Qasidah ke - 5 Tingkat Kabupaten Sukamara; Camat Se Kabupaten Sukamara;Seluruh Pimpinan, Official Kafilah, Para Peserta Mtq Ke – 7 dan juga para peserta Festival Qasidah ke - 5 tingkat Kabupaten Sukamara.

Suka citanya sambutan masyarakat dan selalu besarnya minat para peserta dari seluruh penjuru Kabupaten Sukamara setiap kali diadakannya penyelenggaraan Musabaqah  Tilawatil Qur’an, tentu sangat membesarkan hati kita. Hal ini menambah keyakinan kita tentang dalamnya kecintaan umat islam kabupaten sukamara umumnya dan khususnya Kecamatan Pantai Lunci terhadap kitab suci Al Qur’an dan seni budaya yang islami.
Seni Membaca Al-Qur’an sebagai kegiatan regional yang terjadwal dan berkelanjutan sebagai sebuah  tradisi yang baik, menjadi tolak ukur keberhasilan kita dalam pengembangan seni baca Alqur’an. Namun patut kita sadari bahwa MTQ dan Festival Qasidah bukan hanya sekedar ajang untuk mendapatkan piala bagi peserta, tapi Mtq Dan Festival Qasidah harus menjadi ajang meraih pahala dan ridha dari ALLAH SWT. Tentu banyak hadits dan ayat al-quran yang menjelaskan manfaat dari membaca al-quran. salah satunya adalah akan memberi syafa’at atau menolong di hari kiamat.
Bupati Sukamara mengucapkan selamat datang kepada seluruh kafilah perwakilan dari masing-masing kecamatan se Kabupaten Sukamara di Kecamatan Pantai Lunci. Dan berpesan berlombalah dengan semangat sehingga nantinya dapat menjadi Duta Kabupaten Sukamara Pada Mtq Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah di Kota Palangka Raya Dan Festival Qasidah Tingkat Provinsi Di Kabupaten Kapuas. Sekaligus menyatakan dukungan  kegiatan ini,
Ahmad Dirman juga menambahkan pada kesempatan yang mulia itu menyampaikan kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Sukamara bahwa di tahun 2015 Kabupaten Sukamara dipercaya sebagai tuan rumah pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur’an/Stq Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah yang ke–20, alhamdulillah pelaksanaan STQ tersebut dapat berjalan dengan lancar dan baik, semua ini berkat dukungan seluruh masyarakat kabupaten sukamara.
Semoga kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an Ke-7 Dan Festival Qasidah Ke-5 ini sukses dan semoga  ALLAH selalu menunjukkan hikmah - hikmah yang terkandung dalam Al-Qur’an sebagai bekal bagi kita membangun daerah tercinta ini. Aamiin.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MEMORI FOTO

http://picasion.com/

Pengunjung

Isi Blog Saya

TERJEMAHAN

Mengenai Saya

Foto saya
Sukamara, Kalimantan Tengah, Indonesia
Hai, Saya Sandi Irawan. Saya Berasal Dari Desa Sungai Tabuk, Kec. Pantai Lunci, Kab. Sukamara, Kalteng. Saya Menyelesaikan Pendidikan di SDN 1 Sungai Tabuk, MTs Darul Ulum Sungai Tabuk, SMAN 1 Pantai Lunci Dan Selesai Kuliah di Jurusan Al-Ahwal Asy-Syakhsiyyah Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Palangkaraya.

Kalender Masehi Dan Hijiriah




Kritik dan Saran

Nama

Email *

Pesan *

Postingan Terbaru

DUKUNG SAYA

Tonton Video Saya Like dan Komentar Serta share KLIK YOUTUBE SAYA Terima Kasih Anda Sudah Berkunjung.